Jumat, 19 April 2024

Jatah Bulanan Cukup, Istri Malah Jual Burung Kesayangan Suami

- Rabu, 30 Juni 2021 | 02:30 WIB
Jatah Bulanan Cukup, Istri Malah Jual Burung Kesayangan Suami
Jatah Bulanan Cukup, Istri Malah Jual Burung Kesayangan Suami

Aneh bin ajaib. Karin punya hobi yang kurang masuk akal; menjual barang-barang berharga milik suami sendiri.   


Ginanjar Elyas Saputra-Wartawan Radar Surabaya


Biasanya hobi seseorang itu memelihara binatang, koleksi barang antik, menanam bunga, traveling dan sebagainya. Tapi, bagi Karin, 44, semua hobi itu sudah biasa. Pasaran. Banyak perempuan yang sudah melakukannya.


Perempuan yang tinggal di Tambak Sawah, perbatasan Surabaya-Sidoarjo, itu, lain dari yang lain. Entah dia mendapat ide atau inisiatif sendiri, tiba-tiba Karin punya hobi nyeleneh seperti itu hingga menjadi penyebab ia diceraikan suaminya, Donwori, 55.


Karin menjual semua barang-barang berharga milik suaminya. Bahkan, peliharaan Donwori,  seperti burung perkutut dan kasuari, ikut dijual.


Akibat semua polah Karin itu, Donwori muntab. Karyawan pabrik lampu di derah Rungkut itu marah besar. “Emboh kesambet setan ngendi,” geleng Donwori pada Radar Surabaya sambil menyodorkan sebungkus rokok kretek keluaran Kediri. Radar Surabaya menemuinya pertengahan pekan lalu di Pengadilan Agama (PA) Klas IA Surabaya.


Donwori bercerita, secara ekonomi, ia menganggap jatah bulanan untuk istrinya sangat cukup. Bahkan bisa disebut di atas rata-rata. Ia juga tak pernah telat menransfer. Setiap bulan, uang gaji mendarat di ATM Karin dengan mulus. Tanpa potongan atau pajak.


Sampai uang komisi yang didapat dari kantornya juga dia berikan ke Karin. “Lah iyo gaji wis tak kekno kabeh, kok sik kurang ae,” kata kesalnya.


Donwori jengkel dengan kelakuan istrinya tersebut. Hingga membuat pernikahan yang dia bina sejak tahun 2013 itu kandas akibat pertengkaran di antara keduanya. Masalahnya, Karin tanpa pernah izin ketika menjual barang-barang kesayangannya.


Rumah yang tadinya penuh barang-barang kesayangan Donwori, kini hanya disisakan perabotan rumah oleh Karin. Donwori juga tak mengerti maksud serta tujuan istrinya itu menjual barang-barang miliknya.


Karena pertengkaran yang tak kunjung reda, kini Karin menghilang tanpa jejak. Wanita itu pergi meninggalkan Donwori sejak lima tahun lalu. Hingga surat cerai diputuskan oleh majelis hakim, batang hidung Karin juga tak kelihatan di kehidupannya.  “Saya sudah lama ditinggal. Dua anak saya,  sekarang saya yang urus sendiri,” pungkasnya. (*/opi)


Editor: Administrator

Tags

Terkini

Sosok Istri Cantik yang Tak Layak Dipertahankan

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:00 WIB
X