
HUT KE-10 Berlangsung Meriah
Wabup Nur Ahmad Syaifuddin Apresiasi Eksistensi Radar Sidoarjo
01 Februari 2019, 13: 39: 40 WIB | editor : Wijayanto
01 Februari 2019, 13: 39: 40 WIB | editor : Wijayanto
SIDOARJO - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-10 Radar Sidoarjo kemarin (31/1) berlangsung meriah. Perayaan yang dilaksanakan di kantor Radar Sidoarjo, Jalan Jenggolo Utara Sidoarjo, tersebut dihadiri oleh ratusan tamu. Mulai dari pejabat pemerintah, pelaku bisnis, hingga komunitas masyarakat.
Wakil Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin bersama istri juga turut hadir merayakan dan mendoakan kesuksesan Radar Sidoarjo. Selain itu, ada juga Ketua DPRD Sidoarjo Sullamul Hadi Nurmawan, dan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Sidoarjo.
Dalam sambutannya, pria yang akrab disapa Cak Nur tersebut berharap Radar Sidoarjo menjadi media yang menyajikan berita berimbang.
Selama ini diakuinya Radar Sidoarjo tidak hanya mendukung pembangunan pemerintahan di Sidoarjo, tetapi juga turut menyampaikan dengan baik ke masyarakat. "Berita yang disajikan menarik dan berimbang," katanya.
Cak Nur juga berharap Radar Sidoarjo terus memberikan inovasi dalam kegiatan sosialisasi dengan masyarakat. Apalagi banyak kegiatan pemerintah yang dibantu pemberitaannya oleh Radar Sidoarjo. "Semoga sukses terus," imbuhnya.
Setelah memberikan sambutan, Cak Nur memotong tumpeng dan menyerahkan kepada Direktur PT Radar Media Surabaya Lilik Widiyantoro. Selain para pejabat pemkab, sejumlah manajemen hotel di Kota Delta juga datang memeriahkan HUT ke-10 Radar Sidoarjo.
Sementara itu, Direktur PT Radar Media Surabaya Lilik Widyantoro mengucapkan terima kasih atas kedatangan jajaran Forkopimda dan tamu lainnya yang ikut menyemarakkan HUT ke-10 Radar Sidoarjo.
Dia berharap Radar Sidoarjo tetap bisa menjalin hubungan yang harmonis dengan semua pihak, baik dengan instansi pemerintahan, swasta, kepolisian maupun militer.
“Kami berharap hubungan yang sudah baik ini akan terjalin semakin lebih baik lagi,” ungkapnya. (nis/rek)
(sb/nis/jay/JPR)